Tips Agar Gaji Tidak Numpang Lewat

Gaji Numpang Lewat

Tips Agar Gaji Tidak Numpang Lewat
- Setiap manusia di dunia ini bekerja untuk mendapatkan penghasilan dan menggunakannya untuk memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari. Setiap orang memiliki kebutuhan yang berbeda-beda dan disesuaikan dengan penghasilannya masing-masing yang berbeda pula.

Setelah bekerja selama sebulan penuh barulah kita bisa mendapatkan hasil jerih payah kita selama sebulan itu karena kebanyakan penghasilan pekerjaan dibayarkan satu kali dalam sebulan. Ada perusahaan yang menetapkan tanggal pemberian gaji di tanggal 25 atau juga tanggal 1 di bulan berikutnya.

Dengan rentang gaji yang berbeda-beda tentunya membuat kebutuhan yang harus dipenuhi juga harus disesuaikan. Tapi tetap saja terkadang dan bisa dibilang sering sekali kita merasa gaji yang kita dapatkan tidak bisa memenuhi kebutuhan hidup kita setiap bulan.

Tidak heran banyak dari pekerja di Indonesia memiliki istilah gaji numpang lewat. Baru saja gajian tapi tidak lama sudah ludes saja hanya dalam hitungan hari. Kenapa ini bisa terjadi? Apa yang salah dengan sistem keuangan beberapa orang? Berikut ini beberapa tips buat kalian agar gaji yang kalian dapatkan tidak numpang lewat begitu saja.

Pembagian Porsi

Pembagian porsi merupakan yang paling penting dan wajib dipikirkan dan dipertimbangkan matang-matang. Istilahnya porsi ini adalah peta kita yang menuntun ke mana saja uang kita akan digunakan nantinya.

Sudah banyak influencer-influencer keuangan yang membagikan porsi yang pas untuk digunakan. Tapi tetap saja kalian tidak bisa menelannya mentah-mentah karena berbeda orang maka berbeda kebutuhan dan penghasilan juga.

Porsi yang jelas harus kalian pikirkan adalah porsi untuk kehidupan kalian sehari-hari, porsi untuk cicilan wajib seperti KPR atau kendaraan, porsi untuk kebutuhan bulanan wajib seperti listrik dan air, jangan lupa juga menabung dan mempersiapkan dana darurat dan juga termasuk porsi untuk kesenangan kalian sendiri ntah itu makan di luar, jalan-jalan ataupun membeli barang-barang tertentu.

Untuk persentasenya kalian sesuaikan saja dengan kebutuhan kalian sendiri. Tapi ingat, hanya gunakan untuk kebutuhan saja, keinginan-keinginan kalian lainnya harus dikesampingkan dulu.

Beli Barang Yang Dibutuhkan Saja

Kebutuhan kalian sehari-hari akan sangat beragam macamnya dan juga tingkat prioritasnya mulai dari yang paling tinggi sampai paling rendah.

Sebagai contoh gampangnya saja, antara beras dan handphone baru sudah pasti beras yang kebutuhan dengan prioritas lebih tinggi karena beras sudah termasuk ke kebutuhan primer sedangkan handphone termasuk kebutuhan tersier.

Kalian harus bisa pisahkan dan bedakan mana yang kebutuhan mana yang keinginan. Kebutuhan adalah sesuatu yang memang kalian butuhkan untuk hidup sehari-hari. Sedangkan keinginan adalah sesuatu yang kalian inginkan karena belum dimiliki walaupun sebenarnya tidak terlalu kalian butuhkan dan sejujurnya hidup kalian tidak terganggu kalaupun keinginan itu tidak terwujud.

Tetap Berinvestasi

Seketat-ketatnya kalian membagi porsi kebutuhan tapi kalian tetap tidak boleh melupakan investasi. Investasi itu penting walaupun sedikit demi sedikit kalian kumpulkan yang penting tetap disisihkan.

Kenapa penting? Karena investasi inilah yang membantu kalian menaikkan aset dan harta kalian dan bisa jadi penopang hidup kalian di masa depan.

Banyak orang masih belum peka terhadap investasi ini terutama di kalangan masyarakat Indonesia. Tapi semoga dengan semakin banyaknya informasi dan pengetahuan membuat semakin banyak orang peka terhadap hal investasi ini.

Konsisten

Semua hal harus dilakukan tekun dan ulet maka kalian harus menyusun anggaran belanja kalian dengan baik dan harus menjalankannya dengan konsisten.

Usahakan tidak keluar dari jalur agar hidup kalian bisa semakin teratur. Karena hal yang sudah kita jalankan dengan rencana matang saja masih bisa gagal apalagi kalau kita tidak melakukan perencanaan.

Jika dalam satu bulan kalian sudah berhasil menjalankan perencanaan keuangan kalian maka coba terus kerjakan di bulan-bulan selanjutnya. Tetap konsisten sampai semua tujuan keuangan kalian bisa tercapai.

Penutup

Kalau kalian sudah bisa menjalankan rencana keuangan sesuai jalur maka bisa dipastikan gaji kalian tidak akan numpang lewat seperti yang sebelum-sebelumnya.

Sumber berita : Ritaelfianis.id

Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama