Emulator PS4 Yang Terbukti Berhasil Setelah 8 Tahun

Emulator PlayStation 4 Yang Berhasil

Emulator PlayStation 4 Yang Berhasil Setelah 8 Tahun
- Spine adalah yang pertama, dan satu-satunya, sebuah emulator untuk memainkan PlayStation 4 yang sudah bisa dibilang stabil dan terbukti berhasil. Kumpulan game-gamenya juga sudah diperbaharui lagi di tanggal 1 September kemarin. Ratusan game baru sekarang ini sudah bisa dimainkan di emulator yang satu ini, dan pihak developer juga sudah berjanji akan semakin banyak tambahan judul-judul game di masa yang akan datang.

$ads={1}

Emulator untuk PlayStation 4 ini pertama kali diumumkan melalui sebuah video di Youtube yang diupload pada tanggal 3 Juli 2019 kemarin. Yang diperlihatkan pada saat itu adalah memainkan game seperti Megaman Legacy Collection dan Stardew Valley. Sudah banyak sekali pihak-pihak lain yang berusaha untuk bisa memainkan PlayStation 4 ini melalui emulator. Orbital, salah satu pihak lain yang juga terus berjuang keras, masih belum siap juga untuk dilepaskan ke pasar publik, dan GPCS4 yang berbasis Windows itu bahkan belum bisa memainkan satu game pun. "PCSX4" muncul menjadi sesuatu yang lain sebagai emulator untuk PlayStation 4 yang kelihatannya memberikan janji yang lebih menarik, tapi pada akhirnya dilaporkan bahwa project itu merupakan sebuah omong kosong.

Baca Juga : Review Game Stardew Valley {alertInfo}

Project Spine ini mirip seperti yang dikatakan oleh developer game Zecoxao bahwa mereka ingin menghindari tindakan "melemahkan" pengembangan emulator-emulator yang sudah digarap. Mampu menjalankan lebih dari tiga ratus game PlayStation 4 merupakan sebuah pencapaian yang belum pernah tercapai, dan perlu digaris bawahi kalau Spine ini tidak menjalankan game-game AAA (triple A) di tingkat performance paling tinggi saat ini. Kebanyakan kumpulan gamenya di tahap awal ini adalah game-game indie, dan pihak developer juga menyatakan secara resmi kalau game 2D bisa berjalan dengan performa terbaiknya melalui Spine ini. GitHub menunjukkan bahwa emulator ini memungkinkan pemainnya untuk menggunakan keyboard saat ini.

Memang sedih rasanya kalau sebuah emulator game yang menakjubkan bisa membiarkan pengguna Linux untuk memainkan segudang game indie yang saat ini masih sedang diperjualbelikan.Ada sebuah perdebatan mengenai bagaimana emulator bisa membantu di dalam melestarikan game-game yang sudah lama. Developer-developer game indie kebanyakan lebih mengandalkan penjualan untuk bertahan karena mereka tidak memiliki kekayaan yang sama atau nama yang dikenal jika dibandingkan dengan studio-studio game yang lebih besar yang ditamengi oleh publisher game yang besar pula.Sekilas bisa dilihat dari daftar game yang sudah diterbitkan menunjukkan banyaknya judul-judul game yang bukan game lokal. Game Aibeya dan Aikagi yang sudah ada, contohnya, tidak pernah dirilis di luar negara Jepang. Tapi Spine memperbolehkan lebih banyak orang lagi untuk mendapatkan pengalaman bermain game yang mungkin sulit untuk didapatkan.

Sementara pemain yang menggunakan operating system Windows masih beruntung karena emulator game ini bisa beroperasi dengan baik karena ini merupakan suatu pencapaian yang menakjubkan.
Sumber berita : https://kotaku.com/ps4-finally-gets-a-working-emulator-8-years-later-1847651649 

Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama